JURNAL REFLEKSI DWI MINGGUAN
MODUL 1.3 VISI GURU PENGGERAK
Description
Pada Modul 1.3 mempelajari tentang mimpi seorang guru terhadap muridnya yang tertuang dalam sebuah VISI sesuai dengan amanah kurikulum merdeka yaitu tentang murid yang memiliki kompetensi pelajar pancasila meliputi beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia, berkebhinekaan global, bergotong royong, mandiri, bernalar kritis dan kreatif dimana untuk mewujudkan visi tersebut perlu sebuah prakarsa perubahan dalam proses pembelajaran melalui pendekatan Inkuiri Apresiatif model BAGJA dengan mengetahui tantangan dan kekuatan yang ada mengunakan model ATAP. Pada modul 1.3 Visi saya selaku guru adalah:
"Mewujudkan peserta didik yang beriman dan bertaqwa, mandiri, kreatif dan berwawasan wirausaha"
Untuk mewujudkan mimpi saya dalam visi tersebut saya melakukan prakasa perubahan " Terciptanya generasi mandiri dan bahagia melalui pembiasaan dan pembelajaran". Generasi yang mandiri yaitu murid yang memilki kesadaran akan tanggung jawab pada dirinya, mampu mengatasi permasalahan yang ada pada diri, dan memilki sifat religius kemudian generasi yang bahagia yaitu murid yang senang mengikuti proses pembelajaran dan mendapatkan keselamatan dan kebagiaan dalam hidup, dalam proses pelaksanaan prakara perubahan diawal dengan menjawab dan mengetahui kondisi yang ada dengan model ATAP yaitu apa saja aset yang ada disekolah, tantangan apa saja yang ada di murid, kelas atau sekolah, tindakan apa yang akan dilakukan dan pembelajaran seperti apa yang akan dilaksanakan.
Sesuai dengan eksplorasi konsep dalam modul 1.3 setelah model ATAP untuk dapat menwujudkan VISI melalui prakasa perubahan dilakukan dengan pendekatan Inkuiri Apresiatif dengan membuat pertanyaan BAGJA (Buat pertanyaan, Ambil pelajaran, Gali mimpi, Jabarkan Rencana, Atur Eksekusi). Dengan pertayaan BAGJA dapat tergambar bagaimana perjuangan untuk mewujudkan mimpi seorang guru terhadap siswa yang tertuang dalam VISI melaui prakasa perubahan.
Berdasarkan materi yang ada pada eksplorasi konsep mulai tergambar tentang jalan untuk mewujudkan prakasa perubahan hal tersebut di perkuat dengan diskusi pada kegiatan ruang kolabarasi dengan teman-teman CGP yang di dampingi oleh fasilitator bapak Deni Junianto, dan tergambar lebih jelas saat kegiatan elaborasi pemahaman modul bersama instruktur Ibu Puji Astuti.
Berdasarkan materi dan pendampingan beberapa kegiatan di modul 1.3 tentang visi guru penggerak saya lebih memiliki gambaran tentang mimpi saya terhadap murid dan mewujudkan melalui prakasa perubahan.
Examination
Materi Modul 1.3 berisi tentang bagaimana merumuskan visi sebagai seorang guru dengan prakasa perubahan menggunakan pendekatan Inquiri Apresiatif BAGJA hal ini mengajarkan kepada saya bagaimana sebuah mimpi guru bisa terlaksana melalui prakarsa perubahan dalam mengajar untuk menghasilkan murid sesuai dengan visi yang di harapkan, selama ini saya mengajar memiliki satu keinginan tetapi belum tertuang dalam sebuah perencanaan sehingga kegiatan berjalan tanpa manajemen pelaksanaan, dengan menggunakan pendekatan IA melalui manajemen BAGJA maka keingginan untuk mencapai pembelajaran yang berpihak pada murid yaitu dengan menuntun dan mengarahkan untuk seorang murid untuk dapat mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya, setelah mempelajaran materi Inkuiri Aprisiatif BAGJA saya tergerak untuk mengetahui bagaimana langkah untuk dapat mealakukan perubahan dalam pembelajaran melalui pertanyaan yang tertuang dalam kanvas BAGJA saya bergerak untuk melakukan sebuah tindakan untuk untuk dapat mencapai visi.
Articulation of Learning
Pada materi Visi Guru Penggerak mempelajari tentang bagaimana mewujudkan sebuah mimpi guru terhadap murid, melalui prakasa perubahan yang dilakukan dengan pendekatan Inkuiri Apresiatif (AI) model BAGJA dengan pertanyaan dan rencana tindakan yang ada dikanvas BAGJA yaitu (Buat pertanyaan, Ambil pelajaran, Gali mimpi, Jabarkan Rencana, Atur Eksekusi) dimana dalam Pendekatan BAGJA di perlukan kolaborasi seluruh warga sekolah seperti kepala sekolah,rekan sejawat maupun seluruh stakeholder karena untuk mencapai visi itu bukan hal yang mudah namun perlu ada sebuah keinginan yang kuat bersama-sama mewujudkan sebuah mimpi guru terhadap muridnya untuk itu kita perlu mengetahui aset yang ada disekolah, tantangan yang ada pada murid, kelas maupun sekolah melakukan aksi nyata dalam pembelajaran.
Dengan VISI "Mewujudkan peserta didik yang beriman dan bertaqwa, mandiri, kreatif dan berwawasan wirausaha" yaitu sebuah mimpi tentang peserta didik yang memilki karakter berpegang pada iman dan taqwa, mandiri yaitu memilki kesadaran dan tanggung jawab akan dirinya, mampu menyelesaikan segala permasalahan, kreatif dimana peserta didik mampu mengembakan kreatifitas yang ada pada dirinya serta memiliki wawasan wirausaha bagimana menghasilkan sebuah karya yang memiliki nilai jual.
Untuk melaksanaka visi tersebut saya membuat sebuah prakasa perubahan " Terciptanya generasi mandiri dan bahagia melalui pembiasaan dan pembelajaran" ini saya lukukan dengan pembelajaran yang menyenangkan di kelas yaitu pembelajaran yang berpihak pada murid dengan memperhatikan bakat dan minat maupun ketrampilan murid, melakukan kolaborasi dengan warga sekolah untuk dapat mencapai visi.
Komentar
Posting Komentar